Beauty Talk by Perfect Beauty

Panduan Mengenal Jenis Parfum Untuk Pemula

Jika ditelusuri lebih jauh, parfum adalah sebuah hasil perpaduan yang unik antara racikan kimia dengan pengalaman pribadi seseorang. Setiap wewangian akan memunculkan emosi yang berbeda-beda bagi tiap orang dan aroma yang keluar pun bervariasi, tergantung pada kulit pemakainya. Jika kamu merupakan pemula dalam dunia parfum, berikut adalah panduan yang tepat agar kalian tidak salah langkah.

Essential Oil

Essential oil adalah sebutan yang dipakai untuk menjelaskan perbedaan metode ekstrak rempah-rempah, tumbuhan, dan bunga yang digunakan sebagai bahan dasar parfum. Parfum yang kamu beli di toko adalah bentuk cair dari essential oil, yang kemudian dilarutkan bersama air dan alkohol. Bisa dibilang, jika sebuah parfum adalah Legoland, maka essential oil adalah potongan-potongan Lego individualnya. Semakin banyak potongan Lego yang disusun, semakin besar pula ukuran Legoland. Begitu juga dengan essential oil, semakin banyak kandungannya dalam sebuah parfum, maka wanginya akan lebih kuat dan tahan lama. Kandungan essential oil yang tinggi juga membuat parfum dijual dengan harga yang lebih mahal.

Extrait de parfum

Parfum dengan kandungan essential oil sebanyak 15-40%

 

Eau de parfum (EDP)

Parfum dengan kandungan essential oil sebanyak 10-20%

Contoh Produk:

Burberry, Body – Eau De Parfum

Eau de toilette (EDT)

Parfum dengan kandungan essential oil sebanyak 5-15%

Contoh Produk:

Calvin Klein – Be Eau De Toilette Spray

Eau de Cologne

Istilah ini digunakan untuk jenis parfum dengan kandungan essential oil sebanyak 3-8%. Eau de Cologne seringkali dikaitkan dengan kota Köln, Jerman, karena memang dari kota itulah istilah ‘cologne’ lahir. Banyak orang yang mengira bahwa produk cologne hanya ditujukan untuk laki-laki, sedangkan eau de parfum untuk perempuan. Meskipun strategi pemasaran cologne untuk laki-laki dan eau de parfum untuk perempuan memang sangat umum, terminologi ini terkadang menyesatkan. Ada juga cologne untuk perempuan sedangkan produk EDP yang khusus ditujukan untuk laki-laki memang lebih susah dicari

Contoh Produk:

Bath & Body Works – Fine Fragrance Mist Japanese Cherry Blossom