Tips & Tutorial
Tips Make Up Tahan Lama di Segala Cuaca
By Risa |
Perubahan cuaca bukan hanya mempengaruhi kesehatan kulit saja, namun juga ketahanan make up yang digunakan. Maka dari itu kesehatan kulit saat perubahan cuaca terjadi adalah hal yang paling penting. Jika Anda sudah memiliki kulit yang sehat, maka make up yang Anda gunakan pun akan terlihat bagus. Namun, bagaimana caranya membuat make up tahan lama? Berikut tips make up tahan lama di segala cuaca yang bisa Anda coba
- Agar produksi minyak tidak berlebihan dan tidak memicu timbulnya jerawat, disarankan untuk rutin mencuci wajah pada pagi dan malam hari sebelum tidur. Memakai masker yang terbuat dari kaolin atau bentonite clay seminggu sekali atau dua minggu sekali juga bisa mengatasi kelebihan minyak pada wajah.
- Pastikan Anda menggunakan produk makeup yang berlabel oil-free mulai dari primer, foundation, BB cream, tabir surya, blush on, dan bedak. Jangan lupa oleskan tabir surya ya. Agar tabir surya tidak membuat wajah berminyak, tekan wajah yang telah dioleskan tabir surya dengan tisu. Untuk Anda yang memiliki kulit kering, gunakan moisturizer secukupnya ya.
- Hindari penggunaan concealer pada kelopak mata. Dianjurkan memakai primer khusus kelopak mata agar eye shadow dapat melekat dengan sempurna.
- Terlalu banyak mengaplikasi bedak justru merangsang pori kulit wajah untuk memproduksi minyak. Maka, bubuhkan bedak pada area yang berminyak saja. Pilih jenis bedak yang memiliki formula matte translucent.
- Disarankan untuk menggunakan foundation oil-free pada bibir sebelum menggunakan lipstick. Hal ini untuk membuat lipstick lebih tahan lama dan menempel sempurna di bibir Anda. Selain itu, dengan menggunakan foundation di bibir Anda, warna dari lipstick akan lebih ‘keluar’ dan terlihat lebih cantik.
- Gunakan make up waterproof untuk berjaga-jaga kalau cuaca berubah menjadi hujan. Dengan menggunakan make up waterproof, Anda tidak perlu khawatir jika hujan, karena make up Anda akan tetap menempel dengan sempurna. Untuk double protection gunakan setting spray setelah make up.
- Gunakan setting spray setelah selesai mengaplikasikan make up. Setting spray sendiri berfungsi untuk mengunci make up dan membuatnya tidak mudah luntur serta membuat make up lebih tahan lama.
- Selalu siapkan kertas minyak di dalam tas, efektif sebagai penyelamat saat wajah sudah mulai terlihat berminyak. Cara memakai kertas minyak yang benar adalah dengan menekannya pada area yang berminyak.
Kalau Anda sering beraktifitas diluar ruangan, sebaiknya menggunakan topi dan jaket, untuk menghindari sinar matahari langsung ke kulit wajah Anda. Semoga tips tadi bermanfaat untuk Anda.
← Previous Story 3 Kesalahan Saat Membeli BB Cream
Next Story → Senjata Rahasia Produk Skin Care
0 comments