Product Reviews

Manfaat Alpukat Untuk Kecantikan

By  | 

Manfaat Alpukat Untuk Kecantikan mungkin telah banyak dibahas di setiap artikel kesehatan. Setelah minyak argan dan minyak kelapa telah digunakan oleh industri kecantikan secara besar-besaran, minyak alpukat yang akan menjadi bahan berikutnya. Ketika Anda melihat produk kecantikan yang semakin banyak menggunakan alpukat di rambut dan kulit, sebenarnya konsep menggunakan alpukat sudah ada sejak dulu. Penduduk Aztecs sudah menggunakan minyak alpukat untuk melembabkan dan melindungi kulit mereka dari lingkungan yang keras seperti sinar matahari yang menyengat dan angin yang sangat kencang. Minyak alpukat sangat bagus karena mengunci kelembaban yang baik untuk kulit dan rambut yang kering.

avocado-facial-750

Berikut Beauty Talk akan sajikan manfaat apa saja yang didapat dari buah alpukat selain untuk dikonsumsi…

  1. Sebagai penghapus makeup. Minyak alpukat adalah penghapus makeup yang lembut. Tuang sedikit minyak alpukat ke cotton pad dan usapkan pada wajah Anda. Setelah itu gunakan pembersih makeup favorit Anda.
  2. Sebagai pelembab rambut. Setelah menghabiskan waktu di pantai, kolam renang, atau atas rumah, akan membuat rambut memerlukan sedikit rehabilitasi. Manjakan rambut Anda dengan shampoo, conditioner, dan masker rambut yang mengandung alpukat.
  3. Pelembut kaki. Persiapakan tumit Anda untuk tren musim gugur, coba perawatan ini dimalam hari: gosokan kaki dengan batu apung ketika mandi dan ketika selesai mandi gunakan krim alpukat dan pakaikan kaos kaki lalu tinggal tidur. Keesokkan harinya, retakan kulit kering di tumit akan hilang.
  4. Sebagai pencerah mata. Rawatlah kulit yang sensitif di bawah mata Anda dengan pelembab yang mengandung alpukat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *