Product Reviews

Mengenal “Hydroquinone” Kandungan Pencerah Wajah. Aman atau Berbahaya ?

By  | 

Kulit putih identik dengan cantik, oleh karena itu kebanyakan kaum hawa berlomba-lomba mencoba berbagai produk kecantikan untuk memutihkan kulitnya. Tetapi apakah semua produk kecantikan itu aman, berikut ini dibahas berbagai metode pemutihan kulit serta cara kerjanya.

Pemutihan kulit, pencerahan kulit dan pengelupasan kulit adalah penggunaan bahan-bahan kimia yang bertujuan untuk mencerahkan kulit dengan cara mengurangi konsentrasi melanin (zat warna kulit).

pernahkah kita mendengar iklan skin care atau produk pencerah wajah di televisi maupun internet dengan tagline “tanpa mercury tanpa hydroquinone” , boleh jadi kita memahami bahwa mercury dan hydroquinone adalah zat yang berbahaya untuk kulit. disini kita akan lebih fokus membahas tentan apa itu hydroquinone dan bagaimana ia bekerja sebagai pencerah kulit ?

Hydroquinone adalah bahan aktif yang digunakan untuk menangani hiperpigmentasi yang terjadi pada kulit. Hiperpigmentasi adalah penggelapan bagian-bagian kulit yang umumnya terjadi setelah peradangan, misalnya bekas jerawat, bekas luka, atau bintik-bintik cokelat karena pajanan sinar matahari. Selain peradangan, penggelapan kulit ini juga dapat terjadi karena pengaruh hormon pada ibu hamil. (source: alodokter.com)

alodokter-hydroquinone

Kemampuan hydroquiunon yang luar biasa untuk menghambat pembentukan melanin menjadikan nya sehagai bahan kosmetik yang populer sebagai produk pencerah kulit. Para dermatolog beranggapan bahwa hydroquiuaue paling efektif (bila digunakan dengan konsentrasi 4%—10%) untuk mencerahkan kulit. Lalu, mengapa masih banyak yang mengatakan kalau hydroquinone ini berbahaya? Hasil riset mengatakan bahwa ada beberapa kasus di Afrika Selatan dimana penggunaan hydroquinone dalam jangka panjang menyebabkan ochronosis, salah satu bentuk skin discoloration langka yang membuat beberapa area kulit menjadi kebiruan.

Ochronosis muncul di daerah pipi dan bawah mata akibat penggunaan hydroquinone rutin jangka panjang (7-8 tahun) dengan indikasi ada campuran bahan lain seperti merkuri, yang memang jelas-jelas berbahaya bagi kulit. Ini menyebabkan hydroquinone tidak boleh diperjualbelikan dalam produk kosmetik di Afrika Selatan.

Nah, bagaimana dengan regulasi tentang penggunaan hydroquinone di negara lain? Saat ini, berdasarkan peraturan yang ditetapkan pada tahun 1982, FDA (Food & Drug Administration) di Amerika Serikat menyatakan bahwa produk yang mengandung hydroquinone dalam dosis rendah (0,5% – 2%) diperbolehkan untuk dijual di pasaran. Untuk dosis lebih (4% – 5%) hanya boleh didapatkan melalui resep dokter. Sementara di Eropa, dosis hydroquinone hanya 1% maksimum.

Banyak ahli dermatologis beranggapan bila digunakan dengan dosis yang tepat, Hydroquinone aman dan efektif untuk mengatasi masalah pignaentasi pada kulit.

Bicara tentang efektivitas, sudah banyak jurnal medis yang menunjukkan kalau hydroquinone merupakan kandungan pencerah kulit yang bisa digunakan untuk menyamarkan noda gelap di kulit. Ini tentu dengan pemakaian di bawah pengawasan dokter, kalaupun dengan produk over the counter haruslah dalam dosis yang ditentukan. Mengenai isu bahwa hydroquinone bisa menyebabkan kanker, FDA sudah memberi proposal pada National Toxicology Program (NTP) untuk mempelajari lebih lanjut tentang hydroquinone.

Ini karena ada suatu studi yang menyatakan bahwa sekian persen hydroquinone yang disuntikkan ke dalam tubuh tikus ternyata bisa menimbulkan sel kanker. Studi lebih lanjut memang diharuskan karena persentase hydroquinone yang ada pada skincare dan yang disuntikkan belum tentu sama. Selain itu, reaksi tubuh manusia dan tikus terhadap hydroquinone pun tidak sepenuhnya sama.

Gunakan hydroquinone sesuai anjuran dokter atau keterangan pada kemasan, sebaiknya tidak digunakan pada sekitar mata dan bagian kulit dengan luka terbuka. Jika ini terjadi, segera basuh dengan air sampai bersih.

092942_krimwajahts

Bagian kulit yang diolesi hydroquinone akan menjadi lebih sensitif terhadap sinar matahari. Karena itu, hindari pajanan matahari sebisa mungkin dan jangan lupa untuk menggunakan tabir surya atau pakaian tertutup saat bepergian.

Jadi, amankah menggunakan hydroquinone?  percayalah Semua kosmetik dan skin care yang telah beredar di pasaran telah diformulasikan dengan baik ingredients-nya dan melewati berbagai tahap yang aman. pastikan skin care dan kosmetik yang kalian pakai mencantumkan nomor Bpom asli dan dijual di toko-toko terpercaya.

masih ragu dengan bahan kimia ? kalian bisa mencoba memutihkan wajah secara alami dengan mengikuti resepnya disini

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *