Product Reviews
Rekomendasi Make Up Halloween
Tinggal menghitung hari, halloween akan segera tiba. Apakah sudah siap menyambut halloween? Sudah menyiapkan perlengkapan make up halloween Anda. Kalau belum, mungkin beberapa rekomendasi make up halloween ini bisa membantu Anda.
Foundation
Hal yang paling penting saat make up halloween adalah Foundation. Gunakanlah foundation yang awet dan tahan lama, karena biasanya pesta halloween akan berlangsung lama. Sehingga pastikan dasar make up Anda bagus, sehingga make up Anda akan tahan lama dan terlihat sempurna selama pesta berlangsung.
Untuk foundation, Perfect Beauty merekomendasikan WET N WILD Cover All Cream Foundation. Foundation ini memiliki kandungan anti aging dan ada SPF 15 nya. Selain itu, foundation ini cukup tahan lama, sehingga Anda tidak perlu khawatir untuk touch up setiap saat.
Highlighter
Penggunaan highlighter saat ini sangat penting. Apapun look yang ingin Anda tampilkan, highlight is a must. Maka, penggunaan highlight juga terbilang penting untuk make up halloween. Highlighter ini bermanfaat untuk memberikan efek wajah yang cerah, sehingga Anda akan selalu terlihat fresh selama pesta halloween.
Highlighter yang menjadi rekomendasi adalah CANMAKE Highlighter 05. Produk asal jepan ini mudah untuk dibaurkan, serta sangat aman untuk segala jenis kulit. Efek glowing pada wajah Anda pun akan awet tahan lama sepanjang pesta.
Lipstick
Biasanya bagian lipstick merupakan bagian favorit kebanyakan wanita. Anda bisa berkreasi dengan menggabungkan dua warna atau memilih warna-warna yang nyentrik. Namun, untuk tema halloween biasanya kebanyakan orang akan menggunakan lipstick merah menyala atau pekat sehingga mendapatkan kesan ‘seram’ nya.
Maka dari itu, Perfect Beauty merekomendasikan Lipstick dari Too Cool For School. Terdapat dua warna merah cantik yang bisa Anda pilih dan sesuaikan dengan look halloween Anda. Lipstick Vampire Kiss (1 Bloody Kiss) memiliki warna merah menyala layaknya darah segar. Warna nya yang cantik dan sexy, cocok digunakan untuk Anda yang akan menggunakan tema vampire, zombie dan lain sebagai nya.
Sedangkan Lipstick Vampire Kiss (2) Red Velvet memiliki warna merah tua gelap yang tidak kalah cantik. Sangat cocok digunakan untuk Anda yang akan menjadi tokoh valak dari film The Conjuring, atau hanya ingin terlihat sexy.
Kedua lipstick ini memiliki tekstur yang lembut sehingga akan sangat nyaman digunakan oleh Anda.
Eyeshadow
Tidak kalah penting, eyeshadow juga wajib digunakan untuk make up halloween. Eyeshadow sendiri bisa multifungsi menjadi bronzer, hingga highlight. Tergantung dari warna yang tersedia di palette eyeshadow tersebut.
Untuk itu, kami merekomendasikan eyeshadow dari Bourjois Paris. Memiliki delapan palette smoky eyeshadow pilihan yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan Anda. Bentuknya yang kecil akan memudahkan Anda untuk membawanya kemana saja.
0 comments