Tips & Tutorial
Tutorial Mudah Memakai Eyeliner
Ketika akan menghadiri sebuah party atau acara formal, pasti sebagian wanita akan browsing gambar perempuan bermake-up terlebih dahulu lalu menirunya. Ternyata make up itu tidak bisa asal tiru gambar saja ya. Harus disesuaikan dengan karakter wajah kita. Salah-salah muka ikita jadi kelihatan aneh. Mata kecil bisa menjadi semakin tampak kecil dan yang mata belo akan terlihat semakin belo. Yuk cari tahu bentuk mata kita, dan cari tahu cara gampangnya yang mudah dipahami….
ALAT :
- Kaca
- Eyeliner / Eyeshadow Gelap
- Kuas pipih ujung bulat (seperti yang digambar)
- Penggaris
CARA :
- Duduk tegak
Pandangan Lurus ke depan
sudut dalam : Bagian mata terdekat dengan hidung
sudut luar : bagian mata terdekat dengan telinga
- Ambil penggaris
Letakkan penggaris tepat di sudut dalam mata dan arahkan horisontal ke arah telinga
PILIH SALAH SATU :
- Mata Naik : sudut mata luar berada diatas garis
- Mata Normal : sudut mata luar tepat digaris
- Mata Turun : sudut mata luar dibawah garis
- Ambil Eyeliner dan buatlah garis untuk membuat sudut luar baru, dan letakkan tepat digaris tadi. Pada dasarnya mata ideal itu menyerupai almond.
Agar terlihat lebih soft, gunakan eyeshadow warna gelap untuk mengeblok garis yang kita buat tadi
- Tips : untuk mendapatkan warna yang harmonis sesuaikan warna baju kalian, pilih dengan varian warna tertuanya. ex:
- baju ungu : eyeshadow ungu tua
- baju pink : pilih Hot pink
- Baju hijau : pilih hijau tua. dst.
- JANGAN LUPA ! Aplikasikan dengan kuas pipih ujung bulat, agar hasilnya tampak rapi
- Kalo belum sempurna, coba terus yaaah…!!! jangan mudah menyerah. ^^
0 comments