DIY's

10 Beauty DIY (Do It Yourself) Tips yang akan Mengubah Hidup Anda!

By  | 

Tahu nggak sih, kalo ternyata bebera beauty DIY (Do It Yourself)  yang biasa Anda dengar atau baca di media online hanyalah mitos belaka? Tapi ada juga lho beberapa tips ampuh yang benar-benar berkhasiat dan  bisa Anda coba lakukan sendiri di rumah. Beauty talk kali ini akan membahas 10 beauty DIY tips yang bisa mengubah hidup Anda.

Nah, sebelum membahas lebih jauh, Anda sudah tahu belum apa itu DIY? DIY atau Do It Yourself merupakan istilah yang digunakan untuk aktifitas memodifikasi, memperbaiki atau bahkan membuat sesuatu benda atau alat yang dilakukan oleh diri Anda sendiri. Nah, kira-kira DIY apa yang mudah tapi memiliki kasiat yang oke?

Minum banyak air putih setelah menyikat gigi

Hal yang penting dilakukan di pagi hari salah satunya adalah minum segelas air putih setelah menyikat gigi. Anda tahu alasannya? Ternyata ketika Anda tidur di malam hari Anda mengeluarkan banyak cairan dari hanya bernafas. Dan selama Anda tidur tentu Anda tidak meminum segelas pun air kan? Padahal air sangat penting untuk menghidrasi kembali tubuh ketika kita bangun. Makannya, setelah menyikat gigi, minumlah banyak air putih agar tubuh menjadi segar dan sehat. Air putih juga sangat bermanfaat untuk menjaga kelembaban kulit kita kan? Makannya jangan remehkan manfaat tips pertama ini ya Ladies!

Oh ya, jangan pernah terpatok dengan saran yang mengharuskan Anda untuk meminum air putih delapan gelas sehari, ya. Karena sebenarnya kebutuhan kita akan air berbeda-beda. Aktifitas, suhu, dan keadaan ruang mempengaruhi seberapa banyak kita membutuhkan air putih. Jadi intinya, minumlah sebanyak-banyaknya demi kesehatan Anda.

Menggunakan Mayonnaise untuk melindungi rambut

Yup, sebelum Anda keheranan dan malah mengabaikan tips jitu yang satu ini, ada baiknya untuk menyimak tentang kebenarannya terlebih dulu. Menggunakan mayonnaise sebelum mencuci rambut sangat berguna untuk melindungi rambut Anda dari kekeringan yang disebakan oleh sampo yang Anda gunakan. Sampo memang baik untuk membersihkan rambut, namun, formulanya dapat mengikis kelembaban alami rambut Anda. Tapi jangan lupa ya untuk membilasnya dengan bersih, agar tidak menjadi masalah baru di masa depan. Bagi Anda yang menginginkan rambut halus dan lembut, yuk silakan dicoba!

Manfaat madu untuk kecantikan

Apakah Anda pernah mendengar tentang manfaat madu yang sering dijadikan bahan masker wajah atau pelembab bibir alami? Ternyata madu mengandung antibakterial yang sangat efektif untuk merawat wajah berjerawat.

Anda bisa menggunakan madu sebagai masker wajah. Jika perlu ditambahkan susu untuk mendapatkan mafaat yang lebih besar. Jangan lupa untuk membilasnya dengan air hangat dan memastikannya benar-benar bersih. Nah, kalau untuk mengembalikan warna alami bibir dan melembabkannya, Anda bisa melumuri bibir Anda di malam hari sebelum tidur. Anda juga dapat mencampurnya dengan gula pasir sebagai exfoliator yang berfungsi mengangkat sel kulit mati di bibir. Pijat dengan lembut kemudian bilas hingga bersih.

Menggunakan baking soda untuk memutihkan gigi

Apakah Anda termasuk dari orang yang rela mengeluarkan banyak uang untuk memutihkan gigi? Sebenarnya ada cara yang lebih ramah dengan kantong Anda lho.

Yup, baking soda dapat menjadi solusi untuk masalah Anda yang satu ini. Caranya, campur tiga sendok baking soda dengan hydrogen peroxide hingga teksturnya menjadi seperti pasta. Kemudian lumuri pasta yang sudah dibuat dengan menggunakan sikat gigi. Etss, tapi jangan menyikat gigi lebih dari dua menit ya Ladies. Karena baking soda merupakan bahan abrasif ringan yang dapat mengerosi enamel gigi. Sikatlah gigi dengan gerakan ke atas dan ke bawah. Pastikan untuk menggunakan sikat berbulu halus dan menyikatlah dengan lembuh. Meski rasa baking soda sangat tidak lezat, tapi sangat efektif untuk memutuhkan gigi. Coba deh!

Menggunakan hair conditioner sebelum mencukur bulu kaki

Hair conditioner nggak cuma dipakai untuk melembutkan rambut di kepala lho. Kalo Anda ingin mencukur, conditioner bisa menjadi andalan agar acara mencukurnya lebih mudah, menyenangkan dan bebas iritasi pastinya.

Mencukur setelah mandi air hangat

Jika Anda sering terkena iritasi setelah bercukur, lain kali lakukanlah setelah Anda mandi air hangat. Air hangat dapat membuka pori-pori kita untuk sementara dan bulu-bulu pun menjadi lebih lembut.

Evening primrose oil untuk menghilangkan bekas luka

Evening primrose oil merupakan minyak esensial yang terbuat dari tanaman yang banyak ditemukan di Amerika Utara bernama. Tanaman yang satu ini memang terkenal dengan segudang manfaatnya sejak zaman dahaulu. Evening primrose mengandung anti inflamasi yang mampu menghilangkan bekas luka. Gunakan evening primrose oil di malam hari sebelum tidur untuk hasil yang maksimal.

Lemon dapat menghapus noda kutek

Anda udah tahu belum tentang fakta yang satu ini? Nah, mungkin Anda pernah kehabisan aseton dan pada akhirnya memilih untuk membersihkan bekas kutek dengan menggunakan kikir kuku atau kuku tangan Anda. Hm, sebenarnya itu kebiasaan buruk yang hasur ditinggalkan lho, karena dapat membuat kuku menjadi tipis dan rusak. Gunakanlah lemon untuk menghapus noda bekas kutek Anda. Usapkan lemon yang sudah dibelah pada permukaan kuku Anda. Kandungan pada buah lemon juga dapat menyehatkan kuku Anda. Jadi nggak ada ruginya kan untuk mencoba?

Menggunakan buah jeruk sebagai exfoliator

Kandungan acid, anti oksidan dan vitamin c di dalam jeruk dapat dijadikan exfoliator yang oke untuk perawatan Anda. Simpelnya, potong buah jeruk menjadi dua dan kemudian usapkan pada tempat yang kering dan berwarna gelap, seperti dengkul dan siku.

Dan jika Anda mau sedikit meluangkan waktu, Anda bisa membuat toner dari rebusan kulit jeruk. Setelah mendidih, diamkan air kulit jeruk semalaman. Kemudian saring dan masukkan ke dalam kulkas. Kulit jeruk yang dikeringkan juga dapat dijadikan exfoliator untuk mengangkat sel-sel kulit mati.

Simpan makeup dan skin care di dalam kulkas

Menyimpang kosmetik/ skin care di dalam kulkas bukanlah ide yang buruk lho. Dalam suhu rendah, produk makeup dan skin care Anda akan memiliki waktu kadaluarsa yang lebih tahan lama. Selain itu, kualitas makeup dan skin care Anda juga lebih terjaga.

Faktanya, menaruh pensil alis dan lip liner di dalam kulkas dapat menjadikannya lebih solid, sehingga dapat membentuk lebih sempurna.

Serum + foundation/ bb cream = beautyful soft skin

Gunakanlah serum sebelum menggunakan foundation/ bb cream untuk kesan glowing dan segar pada wajah Anda. Clarins Multi Active Skin Renewal Serum dapat dijadikan sebagai perawatan harian Anda. Serum ini anti penuaan ini juga mampu mengatasi kulit kering, kusam dan bernoda. Dan untuk foundation/ bb cream, LA Girl Pro BB Cream, dengan harganya yang terjangkau, mampu menjadikan riasan Anda lebih flawless dan menawan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *