Pelembab wajah merupakan produk skin care yang sering digunakan. Biasanya pelembab wajah mengandung bahan-bahan yang dapat menarik air dari bawah kulit sambil mencegah penguapan, ditambah dengan minyak atau lemak hewani dan nabati, serta berbagai jenis vitamin A, D, F, dan hormon.
Pelembab wajah menjadi skin care yang penting karena memiliki berbagai manfaat, antara lain: melembabkan wajah dan menjaganya dari kekeringan, melindungi wajah dari sinar UV, menutrisi kulit wajah, menghilangkan komedo, membersihkan wajah dari debu dan noda, menjaga elastisitas dan kekenyalan kulit, mencegah penuaan dini, menghaluskan dan mencerahkan kulit.
Untuk yang memiliki kulit kering, gunakanlah pelembab yang mengandung moisturizer tinggi dan mengandung Kandungan Hyluronic Acid, agar kulit dapat terhidari sempurna. Sementara pada kulit berminyak sebaiknya gunakan produk skin care yang oil free. Selain itu, penggunaan produk-produk dengan kandungan seperti silica, titanium dioxide, dan zinc oxide juga sangat disarakan karena dapat menyerap minyak dan menyamarkan kemerahan pada jerawat tanpa membuatnya semakin parah.